Dan bagaimanakah aku berseru kepada Allahku,
Allahku dan Tuhanku,
karena ketika aku berseru kepadaNya,
aku memanggil Dia kepada diriku?
Ruang apakah yang kumiliki di dalam diriku
di mana Allahku dapat masuk di dalamku?
Di manakah Allah dapat datang kepadaku,
Ia yang menciptakan langit dan bumi?
Apakah sungguh ada, ya Tuhan Allahku,
bagian di dalam diriku yang dapat memuat Engkau?
Bahkan langit dan bumi yang telah Engkau ciptakan,
yang di dalamnya Engkau telah menciptakan aku,
apakah itu semua dapat memuat Engkau?
Atau, karena tidak ada sesuatu pun yang ada
dapat ada tanpa Engkau,
maka Engkau memberi segala ciptaan
suatu kemampuan untuk menerima Engkau?
Oleh sebab itu, karena aku juga ada,
mengapa aku mencari supaya Engkau
masuk di dalam aku,
karena aku ini ada dan tak bisa ada
tanpa Engkau ada di dalamku?
Mengapa?
Sebab aku tidak ada dalam dunia orang mati,
dan sekalipun aku turun ke sana,
Engkau ada di sana.
Karena itu, aku tidak akan bisa ada,
takkan pernah ada sama sekali,
jikalau Engkau tak ada di dalamku,
atau aku hanya bisa ada karena Engkau ada di dalam aku,
karena semuanya ada dari Engkau,
oleh Engkau, dan di dalam Engkau.
Sekalipun demikian, ya Tuhan; sekalipun demikian.
Di manakah aku dapat memanggil Engkau,
karena aku sudah ada di dalam Engkau?
Di manakah aku bisa pergi,
melampaui surga dan bumi,
sehingga Allah dapat datang padaku.
Ia yang berkata, “Aku memenuhi langit dan bumi”?
St. Agustinus,
No comments:
Post a Comment